-->

Iklan 728x90

Cara Memperbaiki Hardisk Bad Sector


Cara Memperbaiki Hardisk Bad Sector

www.cyanogen99.blogspot.com

   > Halo ketemu lagi dengan saya diBlog cyanogen99. Ok kali ini saya akan mengupdate tentang cara memperbaiki hardisk yang bad sector.
   Hardisk badsector adalah suatu kondisi yang dimana ada bagian dari hardisk yang tidak bisa digunakan oleh sistem karena adanya sebuah kerusakan maupun kegagalan OS dalam mengaksesnya. Dan kerusakan pada hardisk pasti akan sangat merugikan karena akan berdampak pada komputer yang digunakannya, misalnya akan memperlambat performa pada komputer.

   Ada dua jenis hardisk bad sector ( hard bad sector dan soft bad sector ), hard bad sector dipastikan tidak dapat diperbaiki karena ada kerusakan fisik pada hardisk tersebut, dan kerusakan itu juga disebabkan oleh head crash, dimana hardisk mengalami kontak terhadap platter yang senyebabkan kerusakan secara permanen. Berbeda dengan soft bad sector ini kebalikannya dari hard bad sector karena soft bad sector bisa kita perbaiki dengan menggunakan software bawaan dari windows, yaitu ( Chkdsk ). Berikut cara memperbaiki hardisk bad sector menggunakan ( Chkdsk ).

Cara Memperbaiki Bad Sector 
1. Buka windows explorer ( tekan windows + E pada keyboard )
2. Klik kanan pada disk yang akan dicek lalu pilih properties.
3. Buka tab tool lalu pada bagian error checking pilih ( check now )


4. Centang dua pilihan lalu pilih ( star )
5. Setelah itu komputer anda akan merestart sendirinya

   Proses pengecekan ini akan memakan waktu yang sangat lama dan saya sarankan pada saat ingin memperbaiki bad sector anda tidak sedang memainkan komputer.

Cara Mencegah Hardisk Dad Sector 
  1. Pastikan suhu pada komputer anda tidak panas dan bersihkan lah debu-debu yang menempel.
  2. Matikan komputer dengan cara mensutdown, jangan sampai mematikan komputer dengan menekan tombol power atau mencabut kabel power.
  3. Gunakan PSU berkualitas agar menjaga arus yang tidak diinginkan.
  4. Hindari goncangan-goncangan pada komputer.
  5. Gunakan antivirus yang selalu update untuk melindungi komputer dari serangan virus.
  6. Gunakan software diskfragmenter untuk mencegah terjadinya bad sector.
Baca Juga
SHARE

Related Posts

Iklan Tengah Post