-->

Iklan 728x90

Cara Mudah Membuat Siluet Di Picsay Pro

Cara Mudah Membuat Siluet Di Picsay Pro

Siluet adalah efek yang dihasilkan dalam fotografi karena adanya perbedaan signifikan antara pantulan cahaya objek utama di bagian depan gambar dengan latar belakangnya. Untuk menghasilkan siluet, cahaya dari bagian belakang objek harus sangat terang kemudian ditangkap dengan mengukur luminitas cahaya latar belakang.

Siluet juga bisa dihasilkan dengan menghalangi pantulan cahaya objek utama secara selektif.

Tapi pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial dengan mudah membuat effect siluet menggunakan aplikasi yang sudah tidak asing lagi yaitu Picsay Pro.

Tutorial sederhana ini saya buat spesial buat temen-temen member PICSAY PRO INDONESIA, yang telah banyak berbagi ilmu kepada saya.

Apa bila anda belum punya aplikasi picsayPro terbaru, anda bisa download di sini 
 
Ok langsung saja simak dan amati.

Cara Mudah Membuat Siluet Di Picsay Pro
  •  Yang pertama buka aplikasi picsay Pro anda, klick get a picture, pilih yang new blang picture, atur size kira-kira 1500x1500, pilih yang warna putih. 
  • klick insert picture.
  • pilih photo agan, usahakan terlihat dari samping.
Cara Mudah Membuat Siluet Di Picsay Pro
  • Hapus bagian tepi dari sisi photo anda, lakukan se ditail mungkin.
  • Hapus juga bagian lengan, agar nantinya terlihat melengkung, kalau sudah selesai klick ceklis warna hijau pojok kanan atas. 
Cara Mudah Membuat Siluet Di Picsay Pro

Cara Mudah Membuat Siluet Di Picsay Pro
  • klick menu effect, pilih yang black & white.
  • Atur warna hitam kira-kira 200 atau bisa anda kira-kira sendiri, caranya tinggal seret ( - & + ) arahkan yang  ( + ) ke kanan, kalau semua bagian sudah terlihat menghitam, klick ceklis.
  • Dan apabila masi ada bagian yang terlihat ada putih-putihnya, klick menu effect, pilih yang paint, pilih warna hitam, arsir bagian putih agar terlihat hitam sepenuhya.
  • Agar terlihat ada garis putih di bagian leher caranya sama dengan warna hitam, tapi ganti dengan warna putih, arsir di bagian leher.
  • dan tahap ahir, beri nama anda, caranya klick sticker, pilih yang title tulis nama anda, dan selsai tinggal save.
Bagaimana kawan mudah bukan cara membuat gambar siluet menggunakan picsay pro, dan terimakasih sudah berkunjung di blog sederhana saya, semoga bermanfaat dan membantu.

Apabila ada yang kurang paham dan ingin bertanya, sangat di persilahkan untuk berkomentar di bawah, dengan senang hati pasti akan saya jawab.


Baca Juga
SHARE

Related Posts

Iklan Tengah Post